Olahraga

11 Atlet Disabilitas Binaan Pemprov Kalsel Ikuti Ajang Pekan Peparnas

11 Atlet Disabilitas Binaan Pemprov Kalsel Ikuti Ajang Pekan Peparnas

11 orang Binaan Pemprov Kalsel ikuti ajang Nasional atlet disabilitas.

Penyandang netra yang ditangani Panti Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Netra dan Fisik (PSPDNF) Fajar Harapan di bawan Dinas Sosial Kalsel dipercaya sebagai atlet pada ajang Pekan Paralimpic Nasional (Peparnas) 2024.

Kepala Panti RSPDNF Fajar Harapan, Jumri dan Kepala SLB Negeri 3 Fajar Harapan melepas keberangkatan paralympian untuk bergabung dengan Kotingen Peparnas Kalsel, Sabtu (28/9/2024).

Jumri memberikan motivasi agar datang ke arena pertandingan bukan hanya bertanding, tapi bertanding dan meraih kemenangan.

“Ayo buktikan bahwa keterbatasan penglihatan bukan halangan untuk berprestasi.
Berjuanglah dengan semangat Waja sampai kaputing.

Fajar harapan akan menanti anda di gerbang kemenangan,” katanya.

Sementara itu, salah seorang Paralympic peraih medali emas cabor Judo d Peparnas Papua, Syahruddin berjanji dan bertekan untuk mengulang sukses meraih medali emas.

Diketahui, even Peparnas dalah even olahraga tingkat nasional yang setara dengan PON dan diikuti oleh paralympic dari seluruh Provinsi di Indonesia.

Di Peparnas Jawa Barat, Kalsel bisa masuk 4 besar nasional dan bertekat mempertahankan peringkat, sekaligus berjuang untuk meraih tiga besar nasional di Peparnas ke 17 tahun 2024 yang akan diselenggarakan d kota solo provinsi Jawa Tengah.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *