Berita Utama Nasional

Presiden Jokowi Anggarkan Rp400,3 Triliun Untuk Infrastruktur di APBN 2025, Termasuk IKN

Presiden Jokowi Anggarkan Rp400,3 Triliun Untuk Infrastruktur di APBN 2025, Termasuk IKN

Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan pemerintah akan menganggarkan Rp 400,3 triliun dari APBN 2025 untuk pembangunan infrastruktur.

Secara rinci Jokowi menjelaskan anggaran ini akan dibagi-bagi menjadi sejumlah pos pengeluaran, termasuk di dalamnya untuk keberlanjutan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN).

“Anggaran tersebut terutama untuk infrastruktur pendidikan dan kesehatan, infrastruktur konektivitas, infrastruktur pangan dan energi, serta keberlanjutan pembangunan IKN,” terang Jokowi dalam Pidato RUU APBN 2025 dan Penyampaian Nota Keuangan di Gedung DPR/MPR RI, Jakarta, Jumat (16/08/2024).

Dalam pidato tersebut Jokowi juga mengungkapkan pendapatan negara pada tahun 2025 dirancang sebesar Rp2.996,9 triliun, yang terdiri dari penerimaan perpajakan sebesar Rp2.490,9 triliun dan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) sebesar Rp505,4 triliun dengan tetap menjaga iklim investasi dan kelestarian lingkungan serta keterjangkauan layanan publik.

Sementara itu, defisit anggaran tahun 2025 direncanakan sebesar 2,53% terhadap PDB atau Rp616,2 triliun yang akan dibiayai dengan memanfaatkan sumber-sumber pembiayaan yang aman dan dikelola secara hati-hati.

+ posts

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *