Hukum dan Kriminal

Warga Desa Bakarung Keluhkan Kenakalan Remaja Hingga ODGJ Ke Kapolres HSS

Warga Desa Bakarung Keluhkan Kenakalan Remaja Hingga ODGJ Ke Kapolres HSS

ANGKINANG – Polres Hulu Sungai Selatan (HSS)
menggelar kegiatan “Jumat Curhat” bersama masyarakat di Desa Bakarung
RT.05 Kecamatan Angkinang, Kabupaten HSS, Jumat (13/1/2023).
Pada
kesempatan ini , Warga Desa Bakarung menyampaikan berbagai permasalahan, terkait kenakalan
remaja, balap motor, minuman keras, pencurian kotak amal, hingga ODGJ ke
Kapolres HSS
AKBP
Sugeng Priyanto.

 

Warga
menyampaikan berbagai aspirasi dan keluhan , khususnya dalam hal kamtibmas di Desa
mereka. Kapolres HSS, AKBP Sugeng Priyanto mengatakan, kegiatan Jumat Curhat
merupakan salah satu program dari Kapolri yang bertujuan untuk menjalin
silaturahmi bersama masyarakat.

 

“Dengan
giat ini kita bisa mengintrospeksi kinerja Polri kedepannya, dan bisa
diperbaiki sesuai masukan dari masyarakat,” ucap Kapolres HSS.

 

Diterangkan
lebih lanjut, Jumat Curhat juga menjadi sarana menampung berbagai permasalahan
warga, baik ditingkat desa maupun tingkat RT agar bisa segera diselesaikan.

 

“Banyak
persoalan Kamtibmas yang disampaikan masyarakat, diantaranya permasalahan
kenakalan remaja, balap motor, minuman keras, pencurian kotak amal, hingga
ODGJ,” tuturnya.

 

Sementara
itu, kedepannya Polres HSS akan melakukan evaluasi dan meningkatkan kinerja
Polri, terlebih dalam menindaklanjuti masukan-masukan yang telah disampaikan
masyarakat tersebut.

 

“Kita
berharap nantinya semua desa di HSS bisa kita kunjungi untuk saling
bersilaturahmi dengan masyarakat,” pungkasnya.

 

(Irf-Red)

+ posts