Tak Ingin Muluk PERSAMBI Pada Ajang PON XXI 2024

Tidak ingin muluk PERSAMBI (Persatuan Sambo Indonesia) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) pada ajang PON XXI 2024 di Aceh dan Sumatera Utara.
Meski Kalsel berhasil meloloskan 8 atlet di ajang babak kualifikasi di di Bogor, Jawa Barat, namun Kalsel hanya menargetkan meraih 1 medali emas.
“Jika bisa lebih itu adalah bonus saja,’’ kata pelatih Sambo Kalsel, Ricky Fajar kepada wartawan, Selasa (12/12/2023).
Karena persaingan di ajang PON XXI diprediksi berlangsung ketat, karena atlet-atlet Sambo yang tampil adalah yang terbaik dari ajang babak kualifikasi.
Ia katakan, sebagai Cabang Olahraga yang baru, Sambo Kalsel juga tidak ingin terlalu muluk melakukan pemusatan latihan dan ujitanding keluar negeri.
Pada perhelatan babak kualifikasi PON 2023, atlet asal Pulau Jawa sangat mendominasi.
Cabor Sambo Kalsel sendiri, meloloskan 8 atlet ke PON XXI 2024 Aceh-Sumut setelah mengikuti Pra PON yang dikemas dalam Indonesia Martial Art Games (IMAG) pada 26 sampai 30 Oktober 2023 di Kota Bogor, Jawa Barat (Jabar).
Dua diantaranya merupakan torehan medali perak lewat Muhammad Risqa Adam Wibowo di nomor sport -98 kilogram, serta Rizki Mulia Ananda di nomor combat -98 kilogram.
Tak hanya itu, fighter banua lainnya juga menyabet tiga perunggu, yakni Syaifullah di nomor combat -64 kilogram, Noor Laili di combat -59 kilogram, serta Muhammad Noor di nomor combat -71 kilogram.
Sementara tiga atlet lainnya yakni Aulia Fatimah, Rizky Ramadhan, serta Maulana Firdaus lolos peringkat setelah menembus lima besar.