AllStars Kalsel Juara Ajang Fourtefeo 2024, Boyong Piala Pangeran

AllStars Kalsel juarai ajang Fourtefeo 2024, berlangsung di lapangan sintetis GYSF Kertak Hanyar, Kabupaten Banjar, Kamis (1/2/2024) dan berhak boyong Piala Pangeran Khairul Saleh.
Turnamen diikuti empat tim, AllStars Kalsel tanpa kebobolan dari dua kali menang. Pada laga perdana AllStars Kalsel tekuk Janur Kuning FC 7-0.
Masing-masing gol diciptakan Abdi Rahman yang biasa disapa dipanggil Domen (4 gol), tiga gol lainnya dicetak Yulfi (1), Pardi (1), dan Tirta (1).
Pada laga lain, PGRI Legend menyingkirkan Sahuri FC dengan kedudukan 1-0
Dipartai final, AllStars Kalsel yang dimotori Yuyu Rachmad Mulyana dan Mansyur B mengalahkan PGRI Batola dengan sror 2-0. dihasilkan Yulfi dan Mansur.
Cleansheet gawang Allstars yang dikawal Rusdi, tidak lepas dari peran pemain bawah Alie Maldini dan rekan-rekan yang tampil solid dan disiplin dalam mengawal daerah pertahanan.
AllStars Kalsel sebagai kampiun, juga menempatkan Dua pemain, Abdi Rahman alias Domen menjadi pencetak gola terbanyak (4 gol) dan Mansur B dinobatkan sebagai pemain terbaik.
“Turnamen ini merupakan ajang silaturahmi dan mempererat persaudaraan,” sebut Pangeran Khairul Saleh, anggota DPR-RI periode 2019-2024 dari Partai PAN melalui Yusuf Ramadhan, pada wartawan usai pertandingan.
Dengan turnamen sepakbola, ingin mengajak masyarakat senantiasa berolahraga meski sudah berusia di atas 30 tahun.
“Pak Khairul Soleh menyambut gembira dan sangat mendukung berbagai kegiatan kepemudaan dan olahraga,” tambah Yusuf.
Empat peserta yang ambil bagian, tiga tim terbaik dari Barito Kuala dan satu tim AllStars Kalsel- dari Banjarmasin sebagai tuan rumah.