Daerah

AIMI Kalsel Gelar Workshop Makanan Pendamping ASI

AIMI Kalsel Gelar Workshop Makanan Pendamping ASI

BANJARMASIN, KAKINEWS.ID

Berkontribusi penuh dan ikut mengambil bagian dalam menekan angka stunting di Kalimantan Selatan (Kalsel), khususnya di Kota Banjarmasin, Bumi Lambung Mangkurat. Maka Asosiasi Ibu Menyusui Indonesia (AIMI) Daerah Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar workshop bagi kader posyandu di Kota Banjarmasin.

Kegiatan terselenggara di Aula Kantor Kecamatan Banjarmasin Tengah, dan berlangsung selama 2 hari pada Mei 2024.

BACA JUGA: KAKI Kalsel Minta Ditreskrimsus Polda Kalsel Usut Tuntas BBM Ilegal dan Tambang Ilegal

Mengusung tema ‘Mendukung Menyusui dan MPASI Berkualiatas’ tersebut, menghadirkan peserta workshop seperti kader dari berbagai posyandu di wilayah Kota Banjarmasin.

Hadir Camat Banjarmasin Tengah Maslun dan Ketua AIMI Kalsel Dina Aprilia serta Peserta Workshop bertema ‘Mendukung Menyusui dan MPASI Berkualiatas’BACA JUGA: KAKI Kalsel Minta Ditreskrimsus Polda Kalsel Usut Tuntas BBM Ilegal dan Tambang Ilegal

Tidak hanya dibekali dengan materi mengenai pentingnya menyusui, namun kader diajak langsung mempraktikkan konseling menyusui bagi ibu serta memasak Makanan Pendamping ASI (MPASI) untuk bayi dan balita.

Camat Banjarmasin Tengah, Maslun, menyebutkan, menyusui adalah hak ibu dan anak yang harus dipenuhi sehingga sudah sepatutnya kader mendukung ibu dalam proses menyusui dan pemberian MPASI. ‘Jadi kader harus dukung ibu dalam menyusui dan pemberian MPASI,’ ucap camat perempuan berhijab ini.

BACA JUGA: KAKI Kalsel Minta Ditreskrimsus Polda Kalsel Usut Tuntas BBM Ilegal dan Tambang Ilegal

Ketua AIMI Kalsel Dina Aprilia mengakui, kader posyandu berperan besar dalam mendukung ibu menyusui. ‘Posyandu sebagai salah satu fasilitas pendukung kesehatan menjadi wadah dalam menyebarkan informasi kesehatan anak,’ ujarnya.

Untuk itu, sambung Dina Aprilia, sehingga perlu kiranya dilakukan workshop untuk meningkatkan keterampilan kader dalam mendukung ibu menyusui. ‘Juga mengolah Makanan Pendamping ASI (MPASI) yang berbahan dasar produk lokal, murah serta mudah diperoleh namun berkualitas,’ imbuhnya. (afa/*)

+ posts

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *