Banjir Lebih Parah Genangi Landak, Ketinggian Air 2 Meter

Banjir yang melanda Kabupaten Landak, Kalimantan Barat terus meluas. Bahkan ketinggian banjir saat ini mencapai dua meter.
Untuk itu, BPBD Kalimantan Barat meminta warga untuk mewaspadai meluasnya banjir ini, karena air kiriman dari perhuluan masih terjadi dalam beberapa hari kedepan.
Seperti yang terjadi di Desa Darit, Kecamatan Manyuke, Kabupaten Landak, dimana banjir masih menggenangi rumah warga.
Tingginya air membuat warga yang terjebak di rumah, tidak dapat berbuat apa-apa selain menunggu uluran tangan.
Kepala Desa Darit, Ardiono, menyebut banjir kali ini merupakan yang terparah sepanjang sejarah banjir di desa tersebut.
Kendati demikian, Ardiono memastikan hingga saat ini belum ada laporan korban jiwa akibat banjir.
Untuk sementara, para relawan setempat telah mendirikan dapur umum di Aula Paroki St. Agustinus dan Mathias Darit. Adapun pasokan logistik saat ini dibantu oleh pemerintah setempat.
Sedangkan BPBD setempat saat ini sedang mendata rumah warga dan fasilitas umum yang terendam banjir.
Ketua Satgas Informasi Bencana BPBD Kalbar, Daniel mengimbau kepada orang tua untuk mengawasi anak-anak mereka agar tidak membahayakan keselamatan
Selain itu, Pemerintah Provinsi Kalbar juga mendorong kabupaten dan kota yang terdampak bencana banjir, agar segera menetapkan status tanggap agar bantuan personel, peralatan dan logistik dapat digeser ke daerah bencana.
“Kita meminta warga untuk mewaspadai meluasnya banjir ini, karena air kiriman dari perhuluan masih terjadi dalam beberapa hari kedepan,” tutupnya. (Warta Pontianak)