Debat Pemungkas Bupati dan Wakil Bupati Kotabaru

KOTABARU, KAKINEWS.ID – Debat publik kedua sekaligus terakhir yang diselenggarakan oleh KPU Kotabaru berlangsung pada Sabtu malam, ( 23/11 ), di Gedung Indoor Basketball. Debat kali ini mengusung tema “Membangun Kabupaten Kotabaru Selaras dengan Pembangunan Nasional dalam Semangat Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)”. Acara ini berlangsung meriah dan dihadiri oleh masing-masing 75 pendukung dari setiap pasangan calon.
Ketua KPU Kotabaru, Andi M. Saidi, dalam sambutannya menyampaikan bahwa tema debat ini disajikan untuk membahas kondisi terkini yang dihadapi oleh Kabupaten Kotabaru dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Saidi juga mengajak seluruh masyarakat untuk menggunakan hak pilih mereka pada 27 November mendatang dengan datang ke TPS masing-masing.
Debat dimulai dengan pembacaan visi dan misi dari masing-masing pasangan calon. Pada sesi pendalaman visi dan misi, terkait pengentasan blank spot di Kabupaten Kotabaru, setiap pasangan calon memberikan pandangan yang berbeda. Semua pasangan calon berjanji akan memberikan yang terbaik bagi Kotabaru. Salah satu janji menarik datang dari pasangan nomor urut 1, Haji Muhammad Rusli dan Syairi Mukhlis. Mereka berjanji, jika terpilih menjadi bupati dan wakil bupati Kotabaru, akan mempercepat proses pemekaran Kabupaten Kambatang Lima. Janji ini menjadi angin segar bagi warga Kotabaru yang tinggal di Serongga hingga Sengayam.
Sebagai informasi, Pilkada Kotabaru diikuti oleh tiga pasangan calon: nomor urut 1, Haji Muhammad Rusli dan Syairi Mukhlis yang diusung partai; nomor urut 2, Hajah Fatma Indiana dan Saidi Akhmad yang juga diusung partai; serta pasangan nomor urut 3, HM Iqbal Yudiannoor dan Surya Wahyudi dari jalur independen.(achy)