Dinkes Balangan Gelar Skrining Kesehatan ASN, Dorong Deteksi Dini dan Produktivitas Kerja

Dinas Kesehatan Kabupaten Balangan bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan menggelar kegiatan pemeriksaan kesehatan dan kebugaran jasmani atau skrining pekerja formal bagi para aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Balangan. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis (24/7/2025) di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Balangan.
Sebanyak 90 ASN dari berbagai SKPD terlibat dalam kegiatan yang bertujuan mendeteksi dini potensi gangguan kesehatan serta mendorong peningkatan produktivitas kerja ASN.
JF Pembimbing Kesehatan Kerja Ahli Muda Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Selatan, Henny Anisah, menjelaskan bahwa skrining ini merupakan tindak lanjut dari instruksi Menteri Kesehatan untuk menekan angka kematian dan kesakitan di kalangan pekerja formal, khususnya ASN.
“Sesuai instruksi Menteri Kesehatan, skrining ini penting agar potensi gangguan kesehatan bisa terdeteksi lebih awal. Dengan begitu, risiko kematian dapat ditekan,” jelas Henny di sela kegiatan.
Skrining ini meliputi berbagai pemeriksaan, seperti pengukuran tekanan darah, kadar gula darah, indeks massa tubuh (IMT), kolesterol, hingga uji kebugaran fisik berupa lari sejauh 1,6 kilometer atau jalan kaki selama enam menit, tergantung kondisi peserta. Apabila ditemukan keluhan atau gangguan kesehatan, ASN dapat langsung dirujuk ke Puskesmas atau rumah sakit untuk penanganan lebih lanjut.
“Kalau sudah tahu kondisi tubuhnya, mereka bisa langsung melakukan rujukan ke Puskesmas atau RS. Dengan begitu, mereka bisa kembali sehat, tetap bugar, dan terus produktif,” tambahnya.
Sementara itu, JF Tenaga Sanitasi Lingkungan Ahli Muda Dinas Kesehatan Balangan, Suriadi, menyampaikan bahwa kegiatan ini menyasar 90 ASN dari berbagai satuan kerja, antara lain BPBD, Bapperida, Dinas Sosial, Diskominfosan, Dinas PMD, RSUD, Disporapar, dan Dinas Kesehatan sendiri.
“Target kami sekitar 90 ASN dari sejumlah SKPD. Para peserta terlebih dahulu melakukan registrasi, pemeriksaan kesehatan dasar, lalu dilanjutkan dengan uji kebugaran fisik,” jelas Suriadi.
Ia juga menambahkan bahwa selain pemeriksaan fisik, kegiatan ini membuka ruang konsultasi medis untuk peserta yang memiliki keluhan saat bekerja.
Melihat antusiasme para ASN, Suriadi berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut dan menjangkau lebih banyak instansi.
“InsyaAllah tahun depan kegiatan seperti ini tetap kami laksanakan, dan sasarannya akan diperluas ke dinas-dinas lainnya,” pungkasnya.
Melalui skrining ini, Pemerintah Kabupaten Balangan berupaya menjaga kesehatan pegawai sebagai aset penting dalam menjalankan pelayanan publik yang efektif dan berkualitas.