Kick Off Semarak 74 Tahun Kalsel, Gubernur Kalsel Resmikan Dengan Gaung Meriam Bambu

BANJARMASIN, KAKINEWS.ID – Gubernur Kalimantan Selatan, H. Sahbirin Noor, yang akrab disapa Paman Birin, melaksanakan Kick Off Semarak 74 Tahun Provinsi Kalsel serta meluncurkan logo Hari Jadi (Harjad) di Mahligai Pancasila pada Rabu (17/07/24) malam.
Provinsi Kalimantan Selatan telah melewati banyak dinamika dan tantangan yang berhasil dihadapi dengan ketangguhan, kekuatan, dan kerja keras dari seluruh elemen masyarakat. Beberapa parameter menjadi perhatian bersama, seperti capaian Indeks Pembangunan Manusia, Indeks Kualitas Lingkungan Hidup, serta berbagai prestasi membanggakan lainnya.
Acara kick off ditandai dengan pembunyian meriam bambu oleh Sahbirin Noor, didampingi oleh Ketua DPRD Kalsel, Supian HK. Pertunjukan seni dari Teater Langit Jingga, SMA 5 Banjarmasin, menambah semarak acara tersebut.
Perayaan Hari Jadi ke-74 Provinsi Kalsel tahun ini mengusung tema “Niat Diganggam, Barakat Dikatam, Kalsel Babussalam” yang mencerminkan tekad kuat untuk memberikan yang terbaik bagi Banua.
Acara tersebut dihadiri oleh Ketua DPRD Kalsel H. Supian HK, Sekretaris Daerah Provinsi Kalsel Roy Rizali Anwar, pimpinan Forkopimda, Bupati/Walikota atau perwakilannya, para asisten, staf ahli gubernur, dan Kepala SKPD lingkup Pemprov Kalsel.
“Ini menjadi modal dasar untuk menjadikan masyarakat Kalsel sejahtera lahir dan batin,” ujar Gubernur Sahbirin Noor dalam sambutannya. Ia menggambarkan Kalsel sebagai “sehelai kain dari surga,” sebuah daerah yang luar biasa dengan kekayaan alam yang melimpah. Sahbirin juga menyampaikan bahwa Provinsi Kalsel telah menghadapi berbagai dinamika dan tantangan dengan ketangguhan, kekuatan, dan kerja keras seluruh elemen masyarakat.
Rangkaian acara Hari Jadi Kalimantan Selatan ke-74 ini tidak hanya akan berupa pesta rakyat, tetapi juga menampilkan berbagai atraksi spektakuler.(drs)