Hukum dan Kriminal

Lyodra Indonesian Idol Batal Manggung di Banjarbaru, Penyelenggara Dilaporkan ke Polda Kalsel

Lyodra Indonesian Idol Batal Manggung di Banjarbaru, Penyelenggara Dilaporkan ke Polda Kalsel

BANJARMASIN, KN – Batalnya kedatangan Lyodra Indonesian Idol, pada Konser Gelora Musik Festival di Brimob Banjarbaru pada 6-7 Mei 2023 berbuntut panjang, penyelenggara konser berinisial AYY dan FK melaporkan ke Polda Kalsel, Selasa (25/7/2023).

Kuasa hukum pelapor, C Oriza Sativa Tanau mengatakan, FK pada bulan April pernah meminta bantuan untuk meminjamkan dana kepada klien kami berinisial MAR, untuk membayar beberapa artis yang akan manggung dalam acara tersebut, namun ditolak.

Kemudian pada 5 Mei 2023 menghubungi klien kami untuk meminjam uang sebesar Rp 700 juta dan kembali ditolak, namun AYY membeberkan data di aplikasi penjualan tiket, dimana tiket yang sudah terjual sudah mencapai Rp 1,7 miliar.

“Melihat itu klien kami akhirnya tergerak untuk meminjamkan dana sebesar Rp 1,1 miliar, selain itu AYY juga menyerahkan sebuah mobil yang dikatakan BPKB ada padanya, namun belakangan diketahui ternyata BPKB mobil tersebut masih dalam jaminan,” katanya kepada wartawan, Sabtu (29/ 7/203)23).

Tidak hanya itu saja, berjalannya waktu diketahui data di aplikasi penjualan tiket tersebut ternyata dipalsukan, lanjutnya. Hasil penjualan tiket bukan sebanyak Rp 1,7 miliar melainkan hanya Rp 700 juta saja, somasi sudah kami layangkan untuk diselesaikan secara kekeluargaan, namun tidak ada respon baik dari terduga pelaku ini.

“Akhirnya kami membuat Laporan ke Polda Kalsel dengan nomor laporan STTLP/103/VII/2023/SPKT/POLDAKALSEL,” ucap Ketua Himpunan Advokat Muda Indonesia (HAMI) Bersatu tersebut.

Batalnya kedatangan Lyodra Ginting dan beberapa artis lainnya dalam acara tersebut sempat diklarifikasi di instastory Lyodra yaitu @lyodraofficial, Senin (8/5/2023). Disitu dia menjelaskan kronologi yang menyebabkan dirinya sampai batal manggung karena panitia lalai masalah tiket.

Selain lalai terhadap artis, ternyata acara tersebut juga belum mendapat izin dari Polda Kalsel, panitia hanya mendapatkan rekomendasi Polres Banjarbaru saja.

Website |  + posts