Oknum TNI Bersimbah Darah di Tepi Jalan, Lalu Meninggal di Rumah Sakit

Seorang anggota TNI Praka Supriyadi ditemukan bersimbah darah pada bagian wajah di Jalan pangkalan 5, Ciketing Udik, Bantargebang, Kota Bekasi, Jumat (29/3/2024). Meski sempat mendapatkan penganan intensif di RSUD Kota Bekasi, namun nyawa korban tak tertolong.
“Luka bagian kepala belakang dan luka lengan kanan,” ujar Komandan Kodim (Dandim) 05/07 Kota Bekasi, Kolonel Arm Riko Sirait saat dihubungi wartawan, Sabtu (30/3/2024).
“Iya benar, pada hari Jumat tanggal 29 Maret 2024 pukul 03.30 WIB telah ditemukan tergeletak dalam keadaan berlumuran darah Anggota TNI-AD di Ciketing udik Bantargebang,” sambungnya.
Riko menceritakan, mulanya bedasarkan laporan warga sekitar korban diduga kecelakaan. Bahkan saat ditemukan bersimbah darah, korban sempat meminta untuk dibawa ke rumah sakit.
“Laporan diterima dari warga bahwa ada korban kecelakaan, kemudian dicek oleh petugas korban masih hidup dan sempat Komunikasi dan mengaku Anggota POM TNI, minta tolong dibantu dibawa ke RS,” katanya.
Riko mengaku, kasus ini sedang dalam investigasi lebih lanjut oleh Polisi Militer Kodam III Siliwangi, sebab korban juga berdinas di kesatuan itu. Dia juga belum mau merincikan apakah ada dugaan pembunuhan terhadap kasus tersebut.
“Tindak lanjut kami serahkan ke Polisi Militer Kodam III Siliwangi selaku satuan korban. Proses investigasi di lokasi kejadian masih berjalan bersama dengan pihak kepolisian,” katanya.