Pemkab Tabalong Studi Tiru Sport Touris

Pemerintah Kabupaten Tabalong, melakukan studi tiru terkait rencana pengembangan destinasi wisata sport tourism ke Kota Mataram Provinsi Nusa Tenggara Barat yang berhasil memasukkan unsur olahraga dengan daya tarik wisata domestik dan luar negeri.
Bupati Tabalong H Muhammad Noor Rifani mengatakan posisi strategis “Bumi Saraba Kawa'” berdekatan dengan IKN dan berbatasan dengan Provinsi Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur dan Kalimantan Tengah sangat potensi untuk sport tourism.
“Posisi strategis ini mempercepat Tabalong sebagai destinasi wisata dan meningkatkan perekonomian daerah,” jelas Noor Rifani, Selasa (7/10/2025).
Sport tourism sendiri merupakan perjalanan wisata yang menggabungkan kegiatan olahraga dan rekreasi, di mana wisatawan melakukan perjalanan ke suatu destinasi tidak hanya untuk berlibur, tetapi juga untuk melakukan, mengikuti, atau menonton acara olahraga.