Olahraga

Ribuan Peserta Libarkan 16 Disabilitas akan Ikuti Arutmin Borneo Run 2024

Ribuan Peserta Libarkan 16 Disabilitas akan Ikuti Arutmin Borneo Run 2024

Ada 3.000 pelari libatkan 16 disabilitas, akan ikuti Arutmin Borneo Run 2024.

PT Arutmin Indonesia menggelar lomba lari di kawasan perkantoran Gubernur Kalsel di Banjarbaru, pada Minggu 3/11/2024) medatang.

Kegiatan merupakan bagian dari komitmen Arutmin terhadap Program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM), khususnya dalam bidang Kesehatan dan kebugaran.

Kegiatan diadakan untuk mendorong gaya hidup sehat, meningkatkan kebugaran masyarakat, dan membangun produktivitas secara berkelanjutan.

Diselenggarakan untuk yang ke-16 kalinya, Arutmin Borneo Run tidak hanya sekadar lomba lari.

Dengan rute yang telah disertifikasi oleh PB PASI sejak tahun lalu dan dukungan tim medis yang siap memastikan kenyamanan peserta, lomba ini dirancang untuk memberikan pengalaman terbaik bagi para pelari.

CEO Arutmin, Ido Hutabarat, Jumat  (1/11/2024), mengungkapkan, event ini mengusung tema “Stay Focus Stay Strong”, ajang ini hadir sebagai bagian dari peringatan Hari Ulang Tahun ke-43 Arutmin.

“Semangat ini selaras dengan tagline Perusahaan pada tahun ini, dengan demikian energi positif itu pula yang hendak kami bagikan kepada masyarakat luas,” ujar Ido.

Arutmin Borneo Run 2024 mempertandingkan tiga kategori, yaitu Half Marathon (21.097 km), 10K, dan 5K, dengan berbagai elemen baru untuk memperkaya pengalaman peserta.

Salah satunya adalah konsep solidaritas “Drop Your Tee & Shoes”, di mana pelari dapat menyumbangkan kaus dan sepatu lari bersih layak pakai yang nantinya akan didistribusikan kepada masyarakat yang membutuhkan di Kalsel melalui komunitas lari Banjarbaru dan Banjarmasin.

Selain itu pada tahun ini, Arutmin Borneo Run kembali memperkuat pesan inklusivitas melalui keterlibatan Insan Berkemampuan Khusus (IBK) atau para atlet disabililias National Paralympic Committee Indonesia (NPCI) Kalsel dengan partisipasi 5 petugas dan 16 pelari dari kelompok.

Sebagai bentuk dukungan terhadap UMKM lokal, tersedia pula pentol, kudapan khas
Banjarbaru/Banjarmasin, yang akan disajikan secara gratis bagi para pelari usai mencapai garis finis.

Ketua Panitia, Zulkarnain Azwar mengatakan bahwa menjelang hari pelaksanaan, akan diadakan Race Pack Collection (RPC) Days selama dua hari, yang turut diisi dengan sharing session bersama Coach Agung
Mulyawan dari Gantar Velocity dan dr. Gusti Rifansyah, Sp JP, seorang sport cardiologist dari RS Syifa Medika, Banjarbaru.

“Kehadiran mereka diharapkan dapat memberikan edukasi berharga tentang pentingnya kesiapan fisik dan menjaga kesehatan,” harapnya.

Ia nengungkapkan bahwa sebanyak 3.000 peserta telah mendaftar dan siap untuk berlomba dengan melibatkan komunitas lari sebagai tim cheering yang akan menambah kemeriahan acara dan tentu memberi semangat kepada peserta.
Bahkan turut pula bergabung komunitas pecinta Landrover yang akan memberikan dukungan dengan membuka water station esktra khusus bagi peserta

+ posts

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *