Rutan KPK Dipadati Pengunjung Saat Idul Adha 1445 Hijriah

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memberikan kesempatan kepada para tahanan untuk dikunjungi oleh pihak keluarga serta kerabat terdekat dalam momen Iduladha, Senin (17/6/2024).
Rumah tahanan negara (Rutan) KPK di Gedung Merah Putih, Jakarta mulai ramai pengunjung.
Dari pantauan di lokasi dikutip beritasatu.com, terlihat pengunjung rutan KPK tengah antre dan duduk di kursi yang disediakan untuk secara bergiliran menjenguk para tahanan. Mereka juga menyiapkan makanan untuk diberikan kepada anggota keluarganya yang menjadi tahanan KPK.
Makanan tersebut dimasukkan ke dalam boks. Sementara itu, petugas rutan KPK terlihat melakukan pemeriksaan dalam agenda kunjungan tahanan kali ini. Personel pengamanan pun berjaga-jaga di sekitar lokasi rutan.
Diberitakan, KPK memfasilitasi para tahanannya yang beragama Islam untuk melaksanakan ibadah salat Iduladha, Senin (17/6/2024). Total ada 23 tahanan KPK, terdiri dari 22 laki-laki dan satu perempuan yang rencananya melaksanakan salat Iduladha kali ini.
“Untuk tahanan Komisi Pemberantasan Korupsi yang beragama Islam sejumlah 23 orang akan melaksanakan salat Iduladha pada hari Senin, 17 Juni 2024,” kata Juru Bicara KPK, Tessa Mahardhika.
Ibadah salat Iduladha para tahanan KPK dilangsungkan di Masjid Al-Ikhlas yang terletak di Gedung Penunjang KPK, Jalan Kuningan Persada, Kaveling 4, Jakarta Selatan.