Sastrawan Kalsel Ikuti Tadarus Puisi Silaturahmi Sastra (TPSS) ke XVIII

BANJARBARU, KNâ Menyambut
kehadiran bulan Ramadhan, dan sebagai wahana penyampaian ekspresi sastra, Pemko
Banjarbaru melalui Disporabudpar Kota Banjarbaru menggelar Tadarus Puisi
Silaturahmi Sastra (TPSS) ke XVIII, Sabtu malam (08/04/2023).
Bertempat di Halaman Disporabudpar Kota Banjarbaru, Jalan Pangeran
Antasari No. 4 Kelurahan Komet, kegiatan tadarus puisi ini dubuka langsung
Gubernur Kalsel yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan
Politik Pemprov Kalimantan Selatan (Kalsel), Sulkan, bersama Wakil Wali Kota Banjarbaru,
Wartono, dan Kepala Disporabudpar Kota Banjarbaru, A. Yani Makkie.
Sulkan menyampaikan, dengan tadarus puisi ini, akan membuat silaturahmi
antar sastrawan se â Kalsel semakin erat.
âSaya berharap melalui kegiatan ini semakin mempererat kebersamaan kita
antar seniman, sastrawan, dan seluruh penggerak literasi banua, sekaligus
memberikan kesadaran bagi generasi muda, bahwa sastra juga memiliki peran
penting, dalam membangun SDM ke arah yang lebih baik,â? katanya.
Sementara itu, Wakil Wali Kota Banjarbaru, Wartono mengungkapkan, event
ini sebagai bentuk pengungkapan ekspresi kepada khalayak luas melalui puisi.
âEvent ini adalah ruang komunikasi antar seniman, dengan audiens, selain
sebagai pengungkapan ekspresi dalam pemahaman terhadap puisi, sekaligus
merupakan bentuk refleksi dan nilai dalam bentuk pembacaan puisi,â? tutur pria
murah senyum ini.
Untuk diketahui, Tadarus Puisi Silaturahmi Sastra (TPSS) ke XVIII ini,
diikuti oleh sastrawan dan seniman se â Kalimantan Selatan.
( MC Bjb/ Red)