Pemkab HST

Wabup HST Ingin Semua Perangkat Daerah Lebih Inovatif dan Responsif

Wabup HST Ingin Semua Perangkat Daerah Lebih Inovatif dan Responsif

Wakil Bupati Hulu Sungai Tengah (Wabup HST) Gusti Rosyadi Elmi mengajak seluruh perangkat daerah untuk lebih inovatif, adaptif, dan responsif terhadap berbagai dinamika dalam menghadapi periode pembangunan 2025-2029.

“Tantangan global seperti perubahan iklim, pemulihan ekonomi pasca-pandemi, dan peningkatan daya saing daerah harus diantisipasi dengan kebijakan yang tepat,” kata Wabup sapaan Ustadz Rosyadi di Barabai, Rabu (12/3).

Ia juga secara resmi membuka orientasi Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan Rencana Strategis (Renstra) Perangkat Daerah Kabupaten HST Tahun 2025-2029.

Ustadz Rosyadi menyampaikan, pentingnya RPJMD sebagai dokumen perencanaan pembangunan yang menjadi pedoman selama lima tahun ke depan, hasil penjabaran dari visi, misi, dan program kepala daerah terpilih

“Penyusunan ini juga harus berpedoman pada Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kabupaten Hulu Sungai Tengah Tahun 2025-2045,” jelasnya.

Kemudian, RPJMD ini juga harus mampu menjawab tantangan serta kebutuhan masyarakat secara efektif dan efisien, dengan tetap berpedoman pada kebijakan nasional dan provinsi, untuk itu perlu penyamaan persepsi dalam penyusunannya.

“Kami berharap semua stakeholder dapat menyamakan derap langkah serta meningkatkan sinergi dan koordinasi, sehingga pelaksanaan visi misi Bupati dan Wakil Bupati HST lima tahun ke depan dapat terlaksana secara optimal dan membawa kesejahteraan bagi masyarakat,” tegasnya.

Wabup mengajak semua pihak untuk bersama-sama mewujudkan Kabupaten Hulu Sungai Tengah yang religius, sejahtera, dan bermartabat, serta berharap kegiatan ini dapat membawa manfaat dan menjadi upaya positif bagi masyarakat menuju HST yang lebih baik.

+ posts

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *