Warga Sungai Taib Digegerkan Taksi Terbakar, Kerugian Capai Rp150 Juta

Kebakaran satu unit taksi atau angkutan kota di sebuah bengkel mobil mengejutkan masyarakat di sekitar Jalan Raya Stagen Km 5 Desa Sungai Taib, Kecamatan Pulau Laut Utara, Kabupaten Kotabaru pada pukul 11.00 wita, Rabu (11/9/2024).
Angkutan kota pelat nomor DA 1186 G itu sedang diservis di bengkel mobil milik Nyarianto. “Saat angkutan kota tersebut hendak dinyalakan, muncul percikan api di bagian bawah kendaraan. Api diduga berasal dari selang injektor BBM, yang kemudian dengan cepat menyebar ke seluruh bagian kendaraan,” kata Samapta Polres Kotabaru, Rabu (11/9).
Untuk mencegah api menjalar ke area bengkel, pemilik bengkel mengambil inisiatif mendorong angkutan kota tersebut ke jalan raya yang berjarak kurang lebih 10 meter dari bengkel.
Alhasil, tindakan ini menyebabkan kemacetan arus lalu lintas di sepanjang Jalan Raya Stagen KM 5, Desa Sungai Taib, Kecamatan Pulau Laut Utara.
Merespons situasi tersebut, pemilik bengkel dan sopir angkutan kota segera menghubungi petugas pemadam kebakaran dan Himpunan BPK untuk meminta bantuan pemadaman.Sekitar pukul 11.30 WITA.
Api yang membakar angkutan kota berhasil dipadamkan, dan kendaraan tersebut dievakuasi ke pinggir jalan raya Stagen KM 5, Desa Sungai Taib. Sehingga arus lalu lintas kembali normal. Dalam peristiwa tersebut tidak ditemukan korban jiwa dan kerugian akibat kebakaran ditaksir sebesar Rp 150.000.000.