Pemkab Tanah Laut Raih Penghargaan Proklim Lestari di Festival LIKE2 2024

JAKARTA, KAKINEWS.ID – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanah Laut (Tala) kembali menorehkan prestasi nasional dengan menerima penghargaan pada ajang Festival Lingkungan Iklim Kehutanan dan Energi Baru Terbarukan (LIKE2) 2024 yang diselenggarakan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Republik Indonesia. Penghargaan tersebut diberikan atas keberhasilan Pemkab Tala dalam melakukan pembinaan Program Kampung Iklim (Proklim) di wilayahnya.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Menteri LHK, Siti Nurbaya, pada Jumat (09/08/2024) di Jakarta Convention Center (JCC), dan diterima oleh Penjabat (Pj) Bupati Tanah Laut, H. Syamsir Rahman.
Dusun Tiga, Desa Pandan Sari, Kecamatan Kintap, menjadi salah satu lokasi yang berhasil meraih penghargaan Proklim kategori Lestari, yang merupakan penghargaan tertinggi di program tersebut. Dusun ini bersama 33 lokasi lain se-Indonesia diakui atas upaya luar biasa dalam menjaga dan melestarikan lingkungan.
Setelah menerima penghargaan, H. Syamsir Rahman mengungkapkan rasa syukurnya dan berterima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam pelaksanaan Proklim di Tanah Laut.
“Alhamdulillah, hari ini kita kembali menerima penghargaan nasional. Prestasi ini adalah hasil kerja keras semua pihak yang terlibat dalam upaya menjaga dan melestarikan lingkungan melalui Proklim,” ujar Pj Bupati.
Syamsir juga menyatakan harapannya agar pembinaan Proklim di Tanah Laut terus ditingkatkan dan lebih banyak desa yang terlibat dalam program ini.
“Kita akan terus mendorong kerja sama dengan berbagai pihak untuk memperluas penerapan Proklim. Harapan kami, semakin banyak desa di Tanah Laut yang ikut serta dalam program ini,” kata Syamsir.
Festival LIKE2 2024 berlangsung selama empat hari, dari 8 hingga 11 Agustus 2024. Dalam festival ini, penghargaan diberikan dalam berbagai kategori, termasuk Proklim Utama, Proklim Lestari, sertifikat Proklim Utama, serta apresiasi untuk pembinaan tingkat provinsi, kota, kabupaten, dan dukungan dari yayasan, perguruan tinggi, serta perusahaan.
Proklim merupakan program nasional yang bertujuan mengendalikan perubahan iklim melalui partisipasi aktif masyarakat dan pemangku kepentingan, dengan fokus pada peningkatan kapasitas adaptasi terhadap dampak perubahan iklim serta pengurangan emisi gas rumah kaca.(drs/mctala)